6 Cara Sederhana Perangi Rasa Malas
https://sidetek.blogspot.com/2014/05/6-cara-sederhana-perangi-rasa-malas.html
Rasa malas bisa menghambat aktivitas dan membuat Anda tidak produktif.
Jangan biarkan rasa malas itu mendominasi kehidupan Anda. Cobalah beberapa cara sederhana berikut ini untuk memerangi rasa malas.
1. Temukan motivasi Anda
Salah satu penyebab umum dari rasa malas adalah kurangnya motivasi. Ketika Anda malas, Anda jadi cenderung menunda-nunda pekerjaan. Ini dia mengapa Anda perlu untuk menemukan motivasi Anda, apa pun itu, yang bisa membuat Anda bersemangat menyelesaikan tugas atau mencapai tujuan tertentu. Misalnya, Anda termotivasi membersihkan rumah, karena ingin hidup nyaman dan sehat.
2. Lakukan satu persatu
Jangan berusaha menyelesaikan beberapa tugas sekaligus, karena Anda tak akan puas dengan hasilnya. Lakukan satu persatu, sehingga Anda bisa lebih fokus.
3. Lakukan olahraga fisik
Bisa jadi rasa malas itu timbul karena Anda jarang berolahraga atau malas bergerak. Jika Anda tak terbiasa berolahraga, cobalah latihan ringan seperti berjalan kaki selama 30 menit tiap harinya dan lakukan peregangan di pagi hari.
4. Sederhanakan tugas
Jika Anda merasa tugas yang harus Anda kerjakan itu terlalu rumit, cobalah sederhanakan tugas dengan membaginya menjadi tugas-tugas kecil. Buat daftar kegiatan yang perlu Anda lakukan agar tugas itu selesai dan mulailah dari pekerjaan yang paling mudah.
5. Ingat konsekuensinya
Salah satu cara ampuh untuk memerangi rasa malas adalah dengan mengingat konsekuensi yang akan Anda dapat jika tidak menyelesaikan pekerjaan tersebut. Misalnya, nilai-nilai kuliah Anda rendah, ingatlah hal itu akan memiliki pengaruh saat Anda berusaha mencari pekerjaan atau ketika ingin melanjutkan kuliah ke jenjang lebih tinggi.
6. Atur tenggat waktu
Terakhir, ciptakan tenggat waktu untuk diri sendiri. Kadang batas waktu bisa menstimulasi Anda untuk bekerja. Sebenarnya, hal tersulit dari melakukan pekerjaan adalah memulai pekerjaan itu sendiri. Saat Anda memulainya, proses bekerja itu pun akan terasa lebih ringan. (via Lifespan/Kabar24.com)
BIAR LEBIH UPDATE, FOLLOW US!