5 Tanda Utama Orang Bisa Bunuh Diri, Cek Temen Kamu!
https://sidetek.blogspot.com/2014/04/5-tanda-utama-orang-bisa-bunuh-diri-cek.html
Sekarang ini kasus depresi meningkat tajam oleh karena himpitan beban ekonomi, masalah sosial dan banyak lagi.
Seringkali kasus depresi tersebut dapat berujung tragis dengan bunuh diri. Ketahui tanda-tandanya berikut ini, terutama pada orang-orang tersayang Anda:
Putus Asa
Mereka yang terlihat putus asa dan pesimis dalam menjalani masa depan bisa jadi merupakan suatu tanda dari perilaku depresi dan beresiko untuk bunuh diri. Perasaan putus asa tersebut bila dibiarkan dapat berlanjut menjadi keinginan untuk bunuh diri. (Baca: Depresi & Bunuh Diri)
Rasa percaya diri yang rendah
Perasaan kurang percaya diri pastinya pernah dialami oleh para remaja dan orang dewasa. Namun ucapan seperti: "sepertinya tidak ada orang yang akan merindukan saya jika saya meninggal" atau "tidak ada lagi yang peduli dengan saya", mengindikasikan kecendrungan kuat untuk resiko bunuh diri. Jika ada orang-orang terdekat Anda yang mengalami hal ini, berikanlah dukungan atau cari bantuan medis profesional. (Baca: Begadang, Remaja Jadi Cenderung Bunuh Diri)
Menyakiti diri sendiri
Sering menyakiti diri sendiri, termasuk melukai diri atau membenturkan diri merupakan salah satu indikasi orang melakukan bunuh diri. Namun bukan berarti setiap individu yang menyakiti dirinya sendiri pasti akan bunuh diri. Tapi alangkah baiknya jika orang yang memiliki kecenderungan seperti itu diberikan dukungan.
Perasaan hampa atau kehilangan
Perasaan hampa atau kehilangan dapat berasal dari berbagai faktor yang berbeda. Bisa karena perasaan ditinggalkan orang terkasih, kehilangan keluarga atau teman terdekat untuk selamanya atau merasa terisolasi.
Perubahan kepribadian atau perilaku
Perubahan perilaku seperti: hilangnya minat tertentu pada hal yang tadinya rutin dilakukan atau disukai, hilangnya motivasi atau perasaan acuh tak acuh pada suatu hal juga dapat mengindikasikan kecenderungan untuk bunuh diri. (via klikdokter)
BIAR LEBIH UPDATE, FOLLOW US!