sidetekin

Ini Penyebab Kanker Payudara, Cwe Wajib Tau!


Tidak perlu merasa takut atau was-was apalagi tabu untuk membicarakan kanker payudara ya, Ladies. Karena dengan mengenal lebih dalam penyakit ini, akan memberi kesadaran pentingnya memeriksakan diri sehingga kanker lebih mudah diobati.

Mari kita mulai dengan mengetahui apa saja yang menjadi penyebab kanker payudara sehingga kita bisa menghindari beberapa hal tersebut untuk mencegah penyakit ini. Berikut dr. Dedy G. Sudrajat, Sp.PD dari MeetDoctor.com akan memberikan penjelasannya pada Anda.

Faktor yang menjadi risiko kanker payudara meliputi:

  • peningkatan usia
  • jenis kelamin (wanita)
  • riwayat keluarga dengan kanker payudara
  • riwayat keluarga dengan kanker ovarium( utamanya garis keturunan pertama),
  • nulliparitas
  • kehamilan pertama pada usia lebih dr 35 tahun
  • mulai menopause pada usia lebih dr 55 tahun
  • mulai menstruasi pada usia kurang dr 12 tahun
  • obesitas
  • terapi pengganti hormon saat menopause
  • kontrasepsi oral
  • merokok
  • pewaris gen BRCA 1 dan 2

Ada beberapa faktor yang ternyata tidak dapat dikendalikan. Namun dengan menjalani hidup yang sehat, tentu akan sangat membantu dalam menjaga tubuh kita dari berbagai macam penyakit. Semoga bermanfaat!

source

Kesehatan 1428207648066541346

Most View

Recent

Thanks To Our Advertiser

Kirim Artikel Kamu!

 photo YWJW_82232_zps24cf568e.png

Klik Untuk Berita Terbaru






item